Monday, June 16, 2014

Cara Mengganti Boot Sound pada Android

Tags

Apakah boot sound itu? Boot sound adalah suara yang muncul ketika pertama kali HH android anda dihidupkan
Apakah boot sound dapat diganti sesuai keinginan kita? Jawabnya yaitu : Bisa donk!
Mari kita berbagi bagaimana cara mengganti boot sound pada HH android

Cara I (Pertama) :

Siapkan dulu file suaranya dengan extensi .wav atau .mp3 (unt mp3 carilah yang durasinya kecil dan ukuran file kecil)
Setelah itu masuk ke /system/etc/
Pastikan anda menemukan file yang bernama poweron.snd
Lakukan back up pada file tersebut
Rename file audio yang anda siapkan tadi beserta ekstensinya, contoh: example.wav menjadi poweron.snd
Rewrite file yang sudah anda siapkan tadi (yang baru saja anda rename tadi) ke /system/etc/
Restart HH anda

Cara II (Kedua) :
Pada beberapa HH tidak sama nama sound boot, ada yang bernama poweron.snd namun ada pula yang bernama poweron.ogg
Lakukan hal serupa cara I namun extensi dan nama menyesuaikan boot sound yang asli
Jangan lupa lakukan backup terlebih dahulu sebelum anda eksekusi
Pada beberapa kasus juga tidak kita temui file sound boot pada system/etc/ , jika anda tidak menemukan file tersebut, anda dapat mencari di system/media/audio/poweron/ setelah itu backup dan ubah file tersebut sesuai kemauan anda
Cara III ( Ketiga untuk cyanogen mod ROM) :
Push bootsnd.sh ke sd card (Letakkan diluar atau tempat yang mudah anda temukan sebagai backup)
Buka terminal emulator kemudian ketik :
su
cd /sdcard
sh bootsnd.sh
Push file.mp3 yg ingin dijadikan bootsound ke system/media (nada direname jadi android_audio)
Reboot


EmoticonEmoticon